Sekarang jaman menjadi lebih mudah dibanding beberapa tahun yang lalu, apalagi jaman aku gadis dulu. Termasuk belajar bahasa bukanlah suatu kendala. Bahasa resmi dimana aku bermukim sejak menikah di Austria adalah Jerman
Awalnya, aku belajar bahasa Jerman secara otodidak plus mendadak karena untuk memenuhi syarat tinggal di Austria. Ya benar.. karena untuk tinggal di negara berpenduduk tidak lebih dari 8 juta jiwa ini salah satu syaratnya adalah memiliki sertifikat bahasa Jerman yang diakui kedutaan dan negara Austria yaitu melalui ujian di Intistut Goethe, Jakarta
Kenapa ga kursus kilat saja.. kenapa pakai acara mendadak? Aku persingkat saja kisahku ya pemirsa.. Karena aku sama sekali tidak tahu bahasa resmi calon suamiku saat itu adalah Jerman dan aku harus buru-buru mendapatkan sertifikat bahasa agar tak ditinggal suami usai menikah karena sertifikat bahasa tak ada haha.. Alhamdulillah lulus ujian dan dapat serifikatnya
Nah.. lama kelamaan dari hanya untuk memenuhi syarat tinggal dimari, aku pikir penting juga ya belajar bahasa Jerman secara total meski aku ngadem di rumah saja sekian tahun 🙂 Manyun kan kalau orang bicara kita bengong saja. Minimal mbak pengantar paket menyapa kita bisa nyambung ya.. begitulah kira-kira 🙂
Sama seperti dahulu kala, aku pun masih tetap belajar otodidak. Tidak pernah kursus masyaAllah alhamdulillah. Seperti gayaku setiap menghadapi masalah bahasa, memakai trik merupakan salah satu cara yang efektif. Orang awam pun biasa melakukannya. Apa saja sih itu? Sini aku kasih tahu rahasiaku .) Yuk kita simak bersama-sama
Mendengarkan lagu atau musik
Banyak media untuk ini, mulai dari hp yang di dalamnya ada beragam aplikasi mulai dari tiktok, google begitu pun youtube, hingga melalui tivi
Usahakan cari liriknya, kemudian simak satu persatu. Latihan lagi dan lagi
Mungkin awalnya ga paham ya.. tapi kalau lama-lama dijejalin lagu atau musik, pendengaran pun akhirnya jadi awas
Menonton film
Kalau bisa ada teksnya ya, jadi bisa sambil menyimak kata per kata.
Sama seperti mendengarkan musik, mungkin sulit untuk memahami. Tapi yakinlah lama-lama bisa juga, minimal ungkapan umum seperti bahagia, sedih atau cemas
Waktu gadis, dulunya aku suka nonton filmnya si Masha and The Bear sambil momong keponakanku yang balita sehabis kerja
Belajar bahasa dari suatu aplikasi Tik T##
Nah.. yang paling efektif dan cepat memahami menurutku adalah melalui aplikasi ini. Gara-gara ga sengaja saat beli hp baru. suamiku membuat akun ini untukku. Padahal aku agak parno dengan akun ini. Beneran.. karena mindsetku saat itu, akun ini ga lebih dari video berisi nari-nari perempuan gatel kayak kesamber ulat bulu hhhh
Itu dulu. Saat ini Tik T## lebih bervariasi dan beradab
Ternyata ok juga ya.. Suami senyum-senyum melihat tingkahku yang asyik menyimak beragam video di aplikasi ini.. Hmm.. ketagihan ya.. goda suamiku manja 🙂 Digoda begitu, makin semangat aku belajarnya aaachh..
Saat ini ga kehitung banyaknya akun di aplikasi ini yang menawarkan video.video dengan gaya yang ramah dan mudah dipahami dalam mempelajari bahasa negara berbendera tiga warna ini. Asal tahan aja sih menyimaknya 🙂
Bicara, bicara dan bicara
Dengan siapa saja. dengan diri sendiri, orang terdekat hingga orang jauh. Kalau aku, paling dekat adalah suamiku sendiri. Kemudian mbak-mbak biasa mengantar paket, tetangga hingga rekan kerja
Salah-salah ga apa.. namanya juga belajar ya..
BIcara pada diri sendiri
Aplikasikan ke kehidupan sehari-hari. Misalnya sedang berkaca. Aku berkaca pada Spiegel nih. Spiegel adalah bahasa Jerman untuk cermin. Atau sedang makan, yaitu essen, katakan essen dan sebagainya. Begitu deh seterusnya
Bandingkan kata-kata ke bahasa yang paling dikuasai
Ada beberapa kata dalam bahasa yang sama dengan bahasa Jerman. Misalkan bahasa Inggris ynag kita kuasai dan mengerti
Ini juga efektif lho. Contohnya House dan Hause, Drink dan Trinken dkk
Nah.. di atas itu semua.. yang paling penting adalah doa kepada Allah untuk dimudahkan memahami bahasa ini. TanpaNya kita bukan apa-apa
Bagaimana pemirsa? Tertarik untuk mempraktekkannya?
Ok deh. Sekian dulu laporan singkatku mengenai kisahku akan rahasia belajar bahasa Jerman yang mudah dan efektif
Semoga bermanfaat dan terhibur
Sampai jumpa lagi