Venus, bintang fajar/ bintang kejora, yang bersinar cerah menjelang fajar

Pernahkah pemirsa melihat benda yang langit sangat cerah menjelang subuh atau sebelum matahari terbit, paling tidak sekali seumur hidup? Pasti pernah dong.. Tentunya bahagia tiada terkira melihat dan menikmati benda langit yang cantik dan cemerlang ini ya..

Sama seperti diriku. Tak bosan-bosannya memandang dia yang selalu hadir cantik cemerlang menjelang fajar 😊

Nah.. tahukah pemirsa benda langit apakah itu namanya? Apakah sejenis bintang atau planet? Adakah benda langit yang lebih terang selain dia?

Dalam setahun benda langit ini beberapa kali hadir sangat cerah di langit malam atau sebelum matahari terbit bahkan di saat matahari terbit, kadangkala membentuk formasi yang sangat indah dengan benda langit lainnya

Orang bilang dia adalah bintang fajar atau bintang kejora bahkan bintang senja. Benarkah demikian? Apakah benda langit itu bintang adanya atau hanya istilah saja? Bagaimana dengan bintang Sirius yang disebut-sebut juga sebagai bintang paling cerah di langit malam? Apakah mereka berdua itu merupakan obyek yang sama atau berbeda?

Nah ini juga yang membuatku ingin mengenal lebih jauh siapakah dia. Pemirsa juga kan.. atau sudah mengenalnya?

Biar tak penasaran, yuk kita eksplor bersama-sama bintang fajar atau bintang kejora ini 😊

Bintang fajar

Bintang fajar atau bintang kejora adalah istilah yang digunakan warga tropis Indonesia untuk penyebutan benda langit yang bersinar sangat terang menjelang fajar

Dalam dunia astronomi, bintang fajar ini dikenal dengan nama Venus. Venus adalah salah satu nama planet yang populer dalam tata surya kita

Bukan bintang ya? Jadi apa dong bintang dan planet itu? Apa beda di antara keduanya?

Bintang dan planet

Bintang adalah benda langit berukuran besar dan terang, yang memancarkan cahayanya sendiri. Contohnya adalah matahari dan Polaris (bintang kutub utara)

Planet juga benda langit tapi tidak memancarkan cahayanya sendiri. Planet bergerak mengelilingi matahari.  Pada tata surya kita, terdapat 8 planet yang mengelilingi matahari sebagai bintang pusat tata surya

Beda bintang dan planet

Cahaya
Bintang memancarkan cahayanya sendiri dan terlihat berkelap-kelip karena cahayanya terhalang oleh atmosfer bumi sedangkan planet tidak memancarkan cahayanya sendiri, planet hanya memancarkan cahaya dari bintang.
Karena tidak terhalang oleh atmosfer bumi, maka planet tidak terlihat berkelap kelip. Cahaya planet juga lebih terang dari cahaya bintang

Orbit
Bintang mengorbit pusat galaksi atau membentuk bintang biner yang saling mengitari satu sama lain, sementara planet mengitari bintang

Susunan
Bintang tersusun dari gas hidrogen dan helium yang sangat panas, sementara planet dapat tersusun dari batuan atau gas dengan suhu yang lebih dingin

Ukuran
Planet berukuran jauh lebih kecil dari bintang

Nah demikianlah pengertian dari bintang dan planet serta perbedaannya. Sudah jelas kan kalo bintang fajar adalah Venus, yang merupakan sebuah planet.. Sekarang kita eksplor Venus ya

Venus

Venus adalah planet terdekat kedua dari matahari setelah Merkurius. Planet ini dinamai dari Dewi cinta dan kecantikan dalam mitologi Romawi

Venus tidak memiliki satelit alami

Venus merupakan planet inferior dengan sudut elongasi yang mencapai 47,8°C

Planet ini mengorbit matahari selama 224,7 hari Bumi

Walaupun semua orbit planet berbentuk elips, orbit Venus hampir melingkar, dengan eksentrisitas lebih rendah dari 0,01. Setiap 584 hari, terjadi konjungasi inferior, yaitu ketika Venus berada antara Bumi dan Matahari sehingga Venus berada pada jarak rata-rata terdekat dari Bumi, yaitu 41 juta km

Venus adalah planet kebumian dan kadang-kadang disebut ’planet saudara’ bumi karena ukuran, gravitasi dan komposisi yang mirip. Venus merupakan planet yang ukurannya paling mendekati Bumi.

Planet ini memiliki atmosfir terpadat di antara 4 planet kebumian yang terdiri dari 96% karbondioksida. Tekanan atmosfir permukaan Venus 92 kali lebih besar daripada Bumi.

Planet ini tidak memiliki siklus karbon yang memerangkap karbon dalam batuan dan kenampakan permukaan, dan juga tidak memiliki kehidupan organik yang dapat menyerap karbon dalam bentuk biomassa

Venus diselimuti oleh lapisan buram yang terdiri dari awan asam sulfat yang sangat refrektif, sehingga permukaannya tidak dapat dilihat dari luar angkasa.

Dari kejauhan, Venus tampak seperti planet yang paling tidak bisa dihuni. Di bawah atmosfir karbon dioksida atau nitrogennya, 90 kali lebih tebal dari Bumi. Siang atau malam, suhu permukaan Venus rata-rata 735 K atau 462°C atau 683°F. Wow.. tinggi sekali ya.. Suhu ini menjadikannya suhu terpanas dari semua planet. Tak heran bila para ilmuwan menyebut permukaan Venus sebagai ’planet neraka‘

Venus merupakan planet tidak layak huni. Alasan mengapa Venus tidak layak huni adalah lapisan awan asam sulfat yang menyelubungi Venus di ketinggian. Awan yang memantulkan radiasi ini menciptakan efek rumah kaca yang tak terkendali dan bertanggung jawab atas suhu Venus yang luar biasa

Namun demikian, di atas puncak awan, kondisinya menjadi jauh lebih mendingan. Pada ketinggian 60 km, suhu dan tekanan atmosfirnya serupa dengan Bumi. Di sana menurut para ilmuwan terdapat bahan-bahan yang tepat untuk kehidupan, termasuk karbon, oksigen dan molekul kaya nitrogen yang semuanya berlimpah. Di atas puncak awan, Venus disebut ’planet surga‘

Venus mungkin pernah memiliki samudra, namun samudra tersebut menguap karena peningkatan suhu yang disebabkan oleh efek rumah kaca berketerusan. Sebagian besar air mungkin telah terfotodisosiasi dan angin matahari telah membuat hidrogen bebas mengalami pelepasan ke luar angkasa sebagai akibat dari ketiadaan medan magnet internal di Venus

Pemukaan Venus sendiri bergurun kering dan diselingi oleh batuan yang diperbaharui secara periodik oleh aktivitas vulkanik Fakta-fakta Venus

Kehadiran Venus

Membaca profil Venus kok ya seram. Tapi kenyataannya dia adalah obyek langit yang disukai. Mengapa demikian?

Di langit malam, planet ini merupakan obyek alami tercerah setelah Bulan, dengan magnitudo tampak sebesar -4,6 yang cukup cerah untuk menghasilkan bayangan.

Apa itu magnitudo? Magnitudo adalah ukuran kecerahan. Angka negatif menunjukkan obyek yang paling terang

Jika kita melihat bintang malam di barat setelah matahari terbenam atau bintang fajar menjelang subuh atau pagi di timur setelah matahari terbit, maka tidak diragukan lagi itulah Venus

Planet Venus sering muncul di pagi hari, pada saat-saat tertentu Venus juga sering muncul di langit malam

Mengapa kita sering menjumpainya pada saat-saat tertentu seperti setelah matahari terbenam atau menjelang subuh? Kemana dia selain waktu-waktu tersebut?

Venus selalu ada kok. Hanya saja kecerahan maksimal dari planet ini dapat dilihat segera sebelum matahari terbit atau setelah matahari terbenam. Makanya seolah-olah Venus hanya muncul di waktu-waktu tersebut

Banyak contoh kehadiran Venus yang memukau mahluk di bumi seperti kita

Pada Selasa 28 April 2020 Venus bersinar sangat terang karena sebagian besar wilayah Venus diterangi matahari

Bulan Juli tahun 2020 adalah bulan primadona bagi Venus yang layak diamati

Venus bahkan bisa 21 kali lebih terang dibanding Sirius, bintang paling terang dari segala bintang. Kejadiannya pada 10 Juli, Venus muncul dan bersinar paling terang pada magnitudo -4,7.

Namun kecerahan terbesar yang kita lihat dari Bumi bulanlah kecerahan maksimum Venus sebenarnya. Ini karena atmosfer Venus bukan reflektir sempurna

Meski demikian, kecerahan Venus ini menjadikannya obyek paling terang ke-3 di langit setelah Matahari dan Bulan yang dapat dilihat dari Bumi

Venus dan Sirius

Jika tidak mengenal lebih dalam mereka berdua, banyak yang keliru menanggap mereka adalah obyek yang sama

Tapi dari keterangan di atas, sudah bisa diambil kesimpulan kan apa itu Venus dan Sirius..

Ya mereka adalah dua obyek langit yang berbeda. Venus adalah planet sedangkan Sirius adalah bintang. Venus terkenal akan obyek langit/planet yang paling terang setelah matahari dan bumi yang biasa terlihat menjelang fajar atau subuh dan kadangkala setelah matahari tenggelam, sedangkan Sirius adalah bintang yang paling terang di langit malam

Nah demikianlah pemirsa edisi kali ini mengenai seluk beluk bintang fajar. Semoga bermanfaat

Sampai jumpa lagi

Schreibe einen Kommentar