Untuk mencari bahan-bahan makanan asli Indonesia di Austria, sangat sulit kalo ga mencari di toko Asia. Meski ga banyak, paling ga stoknya ada. Seperti rebung yang ane temui di toko Asia saat ane bersama suami jalan-jalan ke kota Ried.
Merupakan kejutan yang sangat berarti ketemu rebung di toko Asia ini. Bagaimana tidak.. Kemarin-kemarin kita ke toko Asia tapi di lain kota, belum pernah menemui sayur dari bambu muda ini. Jadi rasanya seneng banget dengan kejutan ini. Tapi jangan dibayangkan rebung yang ane temui ini dalam keadaan segar, baru diambil dari batangnya ya 😊 Untuk ane, ini dah lebih dari lumayan. Maklum ya ane hidup di negara bule
Rebung yang menjadi kuliner populer di Asia termasuk Indonesia ini dikemas dalam berbagai ragam kemasan. Tentunya sudah dalam keadaan bersih ya, ga ada lagi pelepahnya yang keras dan berbulu 🙂 Ada yang dikemas dengan kemasan kaleng, botolan dan plastik, ada yang masih utuh, bercampur dengan bahan lain seperti jamur beserta air rendamannya serta yang sudah dipotong-potong atau diiris-iris.
Harganya lumayan bersahabat lho pemirsa, dalam arti ga melambung tinggi banget. Sesuailah untuk kantong Austria ya, meski kalo dilihat dari kacamata rupiah masih termasuk mahal 😊 Harga rebung berbagai kemasan ini dipatok sama karena dilihat dari berat aslinya setelah bercampur dengan bahan lainnya. Seperti harga untuk kemasan botolan, rebung dengan air rendamannya seberat 680 g seharga 2,9 Euro atau Rp. 49.000. Untuk kemasan kaleng, rebung yang sudah diiris bersama air rendamannya seberat 565 g seharga 2,2 Euro atau sekitar Rp.37.000. Harga untuk kemasan plastik rebung yang masih utuh seberat 454 g dihargai 2,90 Euro atau sekitar Rp.49.000. Nah, kalo rebung yang ini agak mendekati asli karena masih utuh, belum dipotong-potong atau diiris-iris
Nah, kalo begini kan asik ya. Bahan tersedia, tinggal beli kemudian masak aja kalo pengen 😊 Alhamdulillah
Kenapa rebung menjadi makanan yang sangat disukai warga Asia ya.. apakah karena kandungan yang terdapat di dalam rebung ini.. atau sayurnya yang masih muda ini enak dikunyah dan mudah diterima lidah dan pencernaan? Sebenarnya rebung itu apa sih ya, selain bambu muda yang digunakan sebagai sayuran, apakah kandungan yang menyebabkannya sangat enak dan adakah nilai gizi serta manfaatnya dalam dunia kesehatan..
Wow.. banyak sekali tanda tanya yang bikin penasaran ya.. Pengen tau lebih dalam, yuk pemirsa sama-sama kita eksplor rebung ini 😊
Rebung
Rebung adalah bambu muda (batang bambu yang baru keluar dari tanah) yang dapat dimakan dari banyak spesies bambu termasuk Bambusa vulgaris dan Phyllostachys edulis.
Rebung ini digunakan sebagai sayuran di berbagai hidangan Asia dan dijual dalam berbagai bentuk olahan. Rebung tersedia dalam bentuk segar, kering dan kalengan.
Jenis bambu untuk rebung
Ada beberapa jenis bambu yang biasa diambil rebungnya untuk dikonsumsi antara lain:
– Phyllostachys edulis
Bambu ini menghasilkan tunas yang sangat besar hingga mencapai 2,5 kg. Wow.. Ada tunas musim dingin dengan ukuran lebih kecil, dagingnya lembut dan dipanen pada bulan Nopember dan Desember di Taiwan. Kemudian tunas berbulu yang berukuran lebih besar namun rasanya pahit. Biasanya digunakan untuk membuat rebung kering. Dipanen antara bulan Maret dan Mei di Taiwan
– Phyllostachys bambusoides
Bambu ini menghasilkan tunas yang raping dan panjang dengan tunas yang keras. Biasanya dikonsumsi segar, bisa juga dibuat menjadi rebung kering
– Dendrocalamus latiforus
Bambu ini menghasilkan tunas yang besar dengan daging yang berserat dan keras, sehingga cocok terutama untuk pengalengan dan pengeringan
– Bambusa oldhami
Bambu ini menghasilkan tunas yang besar dengan daging lunak dan harum. Biasanya dijual segar
Demikianlah beberapa jenis bambu yang dapat dimanfaatkan rebungnya untuk berbagai macam kuliner.
Nah bagaimana dengan nilai gizinya? Kita cek bersama-sama yuk
Kandungan gizi
Rebung mentah
Nilai gizi per 100 g
Energi 115 kJ (27 kkal)
Karbohidrat 5,2 g
– Gula 3 g
– Serat makanan 2,2 g
Lemak 0,3 g
Protein 2,6 g
Vitamin
Tiamin (B1) 0,15 g
Riboflavin (B2) 0,07 g
Niasin (B3) 0,6 mg
Asam pantotenat (B5) 0,161 mg
Vitamin B6 0,24 mg
Folat (B9) 7 mikrogram
Vitamin C 4 mg
Vitamin E 1 mg
Mineral
Besi 0,5 mg
Mangan 0,262 mg
Fosfor 59 mg
Kalium 533 mg
Seng 1,1 mg
Ternyata banyak juga kandungan gizinya ya. Selain itu, rebung mengandung pitosterol dan dua senyawa penting, lignas dan asam fenolat yang dapat mencegah virus, bakteri dan sel kanker. Rebung juga mengandung glikosida sianigen.
Merebus rebung sebelum diolah
Nah, khusus untuk kandungan glikosida sianigen, harus diperhatikan dengan seksama ya. Kenapa.. karena glikosida sianigen ini terdapat pada rebung bambu yang masih mentah dan merupakan racun alami yang juga terkandung dalam singkong. Racun harus dihancurkan terlebih dahulu. Bagaimana caranya? Dengan merebus terlebih dahulu rebung mentahnya sebelum diolah macam-macam masakan. Itulah alasannya mengapa rebung mentah harus direbus terlebih dahulu sebelum diolah beragam masakan 😊 Selain itu racun juga hancur dalam proses pengalengan
Karena kandungan gizinya inilah, rebung sangat nikmat diolah menjadi bermacam kuliner dan tentunya juga bermanfaat untuk kesehatan. Kita cek manfaatnya yuk untuk kuliner dan kesehatan
Manfaat rebung
Rebung untuk kuliner
Rebung merupakan kuliner yang populer di Asia, dari Jepang hingga India, dari Thailand hingga Indonesia. Ga heran saat ane bersama suami ke toko Asia milik orang Thailand, saat masuk toko aroma masakannya cury merebak kemana-mana, mengingatkan ane akan aroma masakan bersantan rendang termasuk juga rebung. Dan rebungnya bo‘ beraneka rupa dan harga, dari bungkusan hingga kalengan. Sayang banget ane ga menemukan yang segar. Ah, ga apa-apalah ya. Syukuri apa yang ada 😊
Khusus tanah air kita tercinta, rebung biasanya dimasak dengan santan dan bumbu rempah-rempah. Ada juga sebagai isian lumpia. Ane paling suka masakan rebung yang disantan ini, apalagi ditambah udang 😊 Tapi jangan lupa untuk merebusnya terlebih dahulu sebelum diolah ya. Bagaimana caranya? Pertama-tama rebung dibersihkan dari pelepahnya yang keras yang menyelubungi rebung dan mungkin masih berbulu, meski ada juga yang dijual sudah dalam keadaan bersih. Kemudian rebung diiris tipis-tipis dan cuci bersih. Selanjutnya rebung yang sudah diiris tipis-tipis ini direbus beberapa menit. Kemudian baru deh bisa diolah 😊
Manfaat kesehatan
Selain menjadi kuliner yang disukai warga Asia, ternyata rebung banyak gizinya lho. Tentu saja ini bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Seperti apa manfaatnya, yuk kita cek terlebih dahulu kandungan gizi rebung ini ya
Pengecualian glikosida sianigen, dengan kandungan gizinya dan fitokimianya yang super istimewa, tentunya rebung banyak manfaatnya untuk kesehatan tubuh ya.. Apa saja manfaatnya.. Yuk pemirsa kita cek bersama-sama manfaatnya antara lain:
Meningkatkan daya tahan tubuh
Rebung kaya akan kandungan antioksidannya seperti vitamin C yang baik untuk menjaga serta meningkatkan daya tahan tubuh. Dengan daya tahan tubuh yang meningkat kuat ini akan memudahkan kerja tubuh dalam menangkal berbagai serangan radikal bebas penyebab penyakit
Membantu proses diet
Rebung kaya akan serat namun rendah kalori, sehingga sangat cocok dikonsumsi untuk membantuk proses diet. Ga hanya diet untuk menjaga berat tubuh aja ya, namun diet untuk menjaga tubuh dari berbagai kemungkinan penyakit juga karena kandungan gula dan lemaknya yang rendah.
Ayo yang pengen diet nih, patut dicoba 😊
Menjaga sistem pencernaan
Rebung yang kaya akan serat tidak hanya membantu proses diet, tetapi juga baik untuk sistem pencernaan. Pencernaan menjadi lancar hingga ke belakang pun (BAB) ga ada masalah. Senyawa asam fenolat dan lignas yang terdapat pada rebung juga baik untuk merawat usus dari serangan bakteri, virus bahkan sel kanker
Merangsang nafsu makan
Bagi yang malas makan, ini saatnya mencoba rebung, apalagi rebung yang digulai ya, yaitu yang dimasak dengan santan dan bumbu rempah-rempah, jangan lupa udangnya sekalian 😊 Namun bagi yang dietnya tetap lancar, disarankan mengkonsumsi rebung aja tanpa tambahan ini itu
Kenapa rebung bisa merangsang nafsu makan? Apa karena rebung itu sendiri memang enak, apalagi dimasak dengan bumbu-bumbu cinta ya.. Yang pasti rebung terutama mengandung selulosa yang cukup tinggi yang baik untuk nafsu makan 😊
Membantu menjaga tekanan darah
Rebung mengandung kalium yang sangat tinggi. Kalium ini berguna untuk menjaga tekanan darah agar tetap stabil
Mencegah kanker
Rebung diketahui mengandung senyawa yang efektif dalam mencegah kanker seperti pitosterol, asam fenolat dan lignas. Wow.. mantap sekali ya pemirsa. MasyaAllah alhamdulillah
Nah, demikianlah beberapa manfaat kesehatan dari rebung. Jadi rugi lho kalo sampai ga suka rebung, kuliner asli bangsa sendiri yang kaya gizi kaya manfaat😊Ane aja masih mendambakan bisa menemui rebung yang benar-benar masih asli dan segar, bukan yang dah dikemas 😊
Sekian dulu artikel ane kali in ya pemirsa. Semoga bisa diambil manfaatnya.
Sampai jumpa lagi di edisi selanjutnya