Jangan sepelekan suara kokok ayam yang langka di Austria.

Berbahagialah yang masih bisa mendengar ayam jantan berkokok. Kalau si ayam berkokok tengah malam jangan ngomel-ngomel ya😉 Banyak berkah tuh. Segera bangun dari tidur dan tahajud, kalau berat sekali minimal berdoa meminta karunia-Nya. Begitu juga kalau waktu subuh segera bangun dan sholat. Ayam saja rajin bangun pagi-pagi.. mengapa kita tidak

Aaaaa.. jadi kangen dengan suaranya. Meski tidak memeliharanya, kadang-kadang entah darimana asalnya ada saja  kita mendengar suaranya. Itu kalau di kampung halaman ya. Tapi jangan harap deh kalau di Austria. Tiap menjelang malam selalu sunyi sepi sampai menjelang subuh.  Paling hanya suara azan dari hpku kalo menjelang subuh memecah keheningan, sesudah itu hening lagi sampai menjelang matahari terbit.

Makanya aku bilang orang-orang kita di Indonesia beruntung dan alhamdulillah ada alarm alami begini. Emak-emak jadi sigap segera bikin sarapan buat keluarga tercinta, atau yang rada malas bangun pagi terpaksa bangun😊 Adek-adek kuliahan terbantu.. wanita karir yang musti kerja dan yang kerja jauh, baik yang menggunakan kendaraan pribadi atau  mengejar bis jadi sampai tepat waktu.

 

Saat itu aku tak berharap lagi akan mendengar suara kokok ayam jantan. Kadang aku berpikir,kemana perginya ayam jantan itu ya. Coba kek mampir ke area tempat tinggaku barang sejenak, seperti di kampung halaman. Apa aura Austria begitu menyeramkan ya hingga ayam jantan pun enggan datang dimari dan berkokok dengan indahnya 😉Tapi kalau dipikir-pikir memang iya sih. Bagaimana coba malaikat akan datang kalau hampir di setiap rumah di Austria ini piara anjing, bahkan sampai 3 ekor. Waduh.. Lha memang ada hubungannya antara piara anjing di rumah dan malaikat yang enggan datang juga kokok ayam jantan ya?

Tapi ternyata Allah itu Maha Adil. Meskipun negara ini adalah negara kafir kalau Allah mau si ayam jantan berkokok maka si ayam pun berkokok. Ini benar-benar kejutan untukku mendengar ayam jantan berkokok  pertama kali setelah sekian lama tinggal di Austria. Ini terjadi saat aku jalan pagi dengan suami sesudah subuh, sebelum matahari terbit. Sayup-sayup dari kejauhan aku mendengar suaranya. It’s amazing.“ Itu mungkin dari peternakan pribadi“, kata suami sambil heran melihatku. Maklum ya.. ini sejarah kali pertama dalam hidupku mendengar suara kokok ayam di Austria, jadinya sedikit heboh 😊

“Si ayam melihat malaikat lagi bagi-bagi rezeki buat penduduk bumi, makanya dia senang dan berkokok dengan merdunya, jadi ayam rajin bangun pagi-pagi bukan karena melihat matahari,“ aku menjelaskan ke suami dan turut senang sama seperti si ayam. Oh suamiku baru mengerti akan ekspresiku

Jadi, jangan sepelekan ketika ayam jantan berkokok ya. Berdoalah. MasyaAllah. Allahu Akbar.

Berikut contoh hadis sahih mengenai hal ini

“Jika kalian mendengar ringkik keledai di malam hari maka berlindunglah kepada Allah dari kejelekannya karena sesungguhnya ia melihat setan, dan jika kalian mendengar ayam berkokok di malam hari maka mintalah kepada Allah akan karunia-Nya karena sesungguhnya dia melihat malaikat“ (HR. Ahmad: 8409)

Ini hadist 1400 tahun yang lalu lho.. dan sains baru tau beberapa tahun yang lalu. MasyaAllah. Penjelasan ilmiahnya, si ayam bisa melihat dengan sinar ultra violet. Malaikat diciptakan oleh Allah dari nur/ cahaya yang merupakan sinar ultra violet. Ketika melihat malaikat, si ayam menjadi sangat bahagia dan berkokok dengan merdunya.

Jadi ingat nih dengan petuah orang-orang jaman dulu yang selalu bilang, bangun pagi-pagi ya. Kalau bangun siang nanti rezekinya dipatok ayam 😊 Orang jaman dulu bahkan lebih pintar  dari kita  ya dan tutur  bahasanya halus dan bijaksana. Padahal mereka ga kenal tuh yang namanya sains dan teknologi..

Selain keledai yang meringkik ketakutan kalau melihat setan, satu lagi mahluk yang Allah kasih kelebihan adalah anjing. Anjing dapat melihat dengan sinar infra merah. Setan sendiri berasal dari jin yang Allah ciptakan dari api, artinya setan termasuk dalam lingkup infra merah. Nah, si anjing bakal menggonggong kalo melihat setan. Dia tidak suka dan akan bertingkah aneh karena setan bisa membawa petaka. Kalau dia punya tuan ini juga sebagai pertanda bagi tuannya untuk lebih waspada.

Akan halnya pandangan manusia adalah terbatas. Kalau ada yang bilang manusia dapat melihat setan atau malaikat hanya Allah lah yang tau ya.. Manusia tidak dapat melihat apa yang ada di bawah sinar infra merah atau di atas sinar ultra violet.

Demikianlah pemirsa edisi kali ini mengenai jangan sepelekan suara kokok ayam yang langka di Austria.

Semoga bermanfaat

Sampai jumpa lagi

Schreibe einen Kommentar