Pemandangan indah pusat kota di musim panas di Austria

Musim panas selalu punya cerita. Keindahannya tak bosan memanjakan mata dan jiwa. Contohnya keindahan kota, Ane masih ingat bagaimana kota-kota di Austria dari skala kecil menengah seperti tempat kita tinggal hingga skala besar seperti di ibukota negara berhias diri menyambut musim panas.

Eh ternyata saat ane dan suami ke kota terbesar se Austria yaitu Wina, kok malah lebih cantik dan asri berhiasnya kota dekat tempat kita tinggal ya 😀

Nah aksesoris yang umum dipakai di musim panas adalah tanaman berbunga yang ada dimana-mana 😊

Tanaman berbunga memang menjadi yang terdepan yang membuat pemandangan semakin nampak indah sedap dipandang mata.

Dimulai dari hanya diperlakukan biasa-biasa saja hingga istimewa, seperti rangkaian bunga dari tanaman hidup yang dikumpulkan jadi satu hidup bersama membentuk pohon cemara setinggi kira-kira 2 meter. Kreasi berseni ini ada di alun-alun kota Ried, di negara bagian Austria yaitu Oberösterreich atau Austria Atas

Rangkaian bunga membentuk pohon cemara ini sangat ramai, cantik dan menawan hati, dari kebanyakan tanaman berbunga seperti petunia yang memang mudah dibentuk dengan bunga-bunganya yang ramai dan warna yang ramai juga, berpadu dengan bunga-bunga lainnya. Keceriaan mereka menambah keindahan kota di musim panas

Bunga-bunga di taman kecil di persimpangan jalan alun-alun kota pun ga kalah ceria dan meriahnya, ditambah bunga-bunga beraneka rupa dan warna di pot kembang

Untuk kota-kota yang lain hampir sama sekonsep menghiasnya, namun lebih sederhana seperti di kota Grieskirchen yang juga masih satu negara bagian yaitu Oberösterreich.

Bunga-bunga yang dipajang dari tanaman berbunga memang dikhususkan untuk bisa dapat dilihat dari sudut mana pun, dari segala arah dan dari kejauhan.

Model begini biasanya cocok untuk menghias balkon dan teras dan di jendela-jendela rumah hingga bertingkat-tingkat

Di ibukota negara bagian Oberösterreich, Linz ga mau kalah juga turut berdandan memeriahkan musim panas.Tanaman berbunga ga hanya ditanam di taman-taman kota dan di pot-pot pinggir jalan hingga sebesar tangki air tapi juga di pot yang nangkring manja di tiang listrik.

Beaneka bunga dari petunia hingga gerania dengan warna juga beraneka dari merah hingga putih sangat cantik menawan, apalagi terletak beberapa meter dari permukaan, sehingga dapat dilihat dari sudut mana saja 🙂

Makanya di kota-kota terutama di pusat kotanya, jendela-jendela rumah dan bangunan dari lantai satu hingga beberapa lantai ke atas dipenuhi dengan bunga-bunga, begitu juga di balkon-balkonnya. Contohnya seperti di ibukota negara Austria, Wina

Untuk tanaman berbunga alas yang biasa dipelihara di pot-pot kembang dan teras rumah diletakkan di tepi jalan pusat kota, dekat bangunan ruang publik seperti restoran dan mall

 

Kalo musim panas, biasanya restoran dan rumah makan menggelar lapak hingga keluar ruangan. Inilah saatnya si empunya mempercantik tempat jualannya dengan pot kembang berisi penghuninya tanaman berbunga dengan aneka bunga yang tersebar pada setiap sudut lapak 😊

Segar lho pemirsa melihat pemandangan indah ini di musim panas.. ga ada terasa gerah melanda apalagi lelah. Gini aja ane dah bahagia tiada tara. Sederhana ya😊

Ok deh.. Sekian dulu laporan ane kali ini. Semoga menghibur

 

Sampai jumpa lagi

 

Schreibe einen Kommentar