Solusi menikmati sayur berbahan dasar nangka muda, mulai dari gulai nangka, lodeh, sayur asem hingga pecel di Austria

Sayur yang berbahan nangka muda tidaklah asing di tanah air tercinta Indonesia. Sayur dari pohon Artocarpus heterophyllus ini merupakan salah satu favorit dan menjadi ikon Nusantara. Beberapa sayur berbahan dasar keluarga Moraceae ini adalah sayur gulai nangka, sayur lodeh, sayur asem dan sayur berbumbu saus kacang seperti pecel dan gado-gado. Semuanya kusuka. Bagaimana dengan pemirsa? 😊

Alhamdulillah di Austria mudah kujumpai nangka muda, meski dalam bentuk kemasan kaleng dan hanya ada di toko tertentu seperti toko Asia dan toko Indonesia. Tapi jangan mimpi dapat nangka muda yang segar langsung dari pohonnya ya.. atau dijumpai di supermarket bule. Jangankan nangka mudanya, nangka matang lebih-lebih pohonnya pun tiada. Karena memang bukan habitatnya di Benua Biru ini ya.

Nangka muda yang segar tak bisa terlalu lama dibiarkan karena kualitasnya berbeda, begitu juga untuk pengiriman yang nun jauh di sana di bumi khatulstiwa. Makanya kebanyakan nangka muda dijual sudah dalam bentuk kemasan. Beda cerita kalo di tanah air tercinta ya.. Apalagi di kampung halamanku, tak perlu beli tinggal metik di halaman belakang rumah alhamdulillah

Nah nangka muda dalam bentuk kemasan yang kujumpai ini ada logo halalnya lho.. Rasa dan tekstur nangka muda dalam rendaman air jernih ini juga persis seperti nangka muda segar. Harganya juga tidak terbilang mahal juga tidak terbilang murah. MasyaAllah alhamdulillah yang penting bahan tersedia dan halal ya pemirsa.. lumayan sebagai solusi menikmati sayur nangka di negeri bule sekaligus sebagai obat kangen tanah air tercinta 😊

Ok deh sekarang kita lanjut aja acara masak memasaknya. Saking bahagianya menjumpai nangka muda, di pikiran dah ada bermacam-macam olahan untuk dibikin dari nangka ini, mulai dari gulai nangka, sayur asem hingga pecel atau gado-gado

Untuk gulai nangka, tak harus sempurna bahan dan bumbunya mengingat keterbatasannya di negeri bule ini ya pemirsa. Jadi harap maklum. Asal ada santan, beberapa bumbu dan daging tetelan bagiku dah luar biasa 😊

Untuk sayur lodeh menggunakan santan juga. Bedanya dengan gulai nangka terletak pada kuahnya dimana kuah gulai nangka lebih kental dan gelap dibanding sayur lodeh

Untuk sayur asem, tak semua sayur terkumpul jadi satu seperti daun melinjo dan melinjonya. Ada 6 macam sayur pun tak apalah, yang penting bumbu halusnya intinya seperti bawang merah, cabe merah, kemiri dan lengkuas geprek, asam jawa beserta daun salamnya tersedia

Untuk pecel dan gado-gado pun demikian. Sayurnya tak perlu komplit. Kecambah aku bikin sendiri. Kacang panjang kalo tak ada bisa diganti buncis yang berlimpah di Austria. Yang penting ada bumbu intinya seperti kacang tanah, cabe, kencur, gula merah yang diulek halus atau sedikit kasar dengan tambahan air asam Jawa dah adalah aroma pecel dan gado-gadonya. Alhamdulillah

Catatan

Asam Jawa bisa dibeli di toko Indonesia atau wajib bawa saat mudik dari Indonesia

Kacang tanah bisa beli di toko Asia dan toko Indonesia. Kalo tak ada juga, beli yang sudah dipanggang tetapi masih ada kulitnya. Tak kalah sedapnya lho.. Ini bumbu inti yang harus ada ya kalo mau masak kuliner sayur berbahan dasar nangka muda

Daun salam ada di toko Asia dan toko Indonesia atau wajib bawa saat mudik. Kalo pun masih tak ada, gunakan daun salam bule. Kalo di Austria bernama Lorbeer blätter

Saat sayur yang kubikin jadi, bahagianya tak terkira. Siapa sangka aku bisa memasak beragam kuliner khas Indonseia ini ya.. Padahal di Indonesia tak perlu risau mau memasak ini dan itu khas Indoenisa karena segalanya ada. Ya begitulah pemirsa.. Namanya di negeri yang kulinernya berbeda sama sekali dengan negeri khatulistiwa ini. Kalo mau menikmati kuliner khas kita, mau tak mau, bisa tak bisa harus bisa memasak 😊Harus pinter-pinter juga cari bahan dan penggantinya dan yang pasti rasa kulinernya tak melenceng jauh dari aslinya. Agak mirip tak apa-apalah

Ini semua favoritku. Kalo suami cukup mencicipi saja

Nah demikianlah pemirsa edisi kali ini mengenai solusi menikmati sayur berbahan dasar nangka muda, mulai dari gulai nangka, lodeh, sayur asem, pecel dan gado-gado. Semoga bermanfaat ya terutama bagi pemirsa yang baru menetap di belahan bumi utara ini. Jangan kuatir, solusi selalu ada selama tetap semangat berusaha dan mencoba

Ok deh.. sekian dulu ya pemirsa

Sampai jumpa lagi

Schreibe einen Kommentar