Helleborus, bunga mawar natal musim dingin di Austria

Penampilannya biasa-biasa saja untuk sekelas bunga hias. Tapi meski begitu dia sungguh dicintai para penggemar bunga dan keindahan. Buktinya menjelang musim dingin hingga musim semi dia menjadi rebutan di bumi Eropa dan salah satu pilihan terbaik untuk menghiasi musim dingin yang sendu kelabu

Bunga ini menghiasi musim dingin di dalam ruangan seperti di rumah pribadi dan perkantoran. Di musim semi dia mulai bisa dikeluarkan dan diletakkan di teras rumah, bahkan dipelihara di halaman rumah. Seru ya 😊

 

Mau menjadikannya hiasan di musim dingin? Di Austria kita bisa langsung menuju ke toko bunga dan supermarket bahkan toka bangunan dan alat rumah tangga. Dia lumayan kuat dan tangguh untuk dipajang di luar ruangan di musim dengan suhu rendah ini sebagai komoditi yang layak dimiliki. Ada beberpa pilihan warna bunga, dari merah coklat hingga kuning putih

Meski penampilannya biasa-biasa saja, kita cukup tercengang dengan harganya yang fantastis mencapai 22,99 Euro atau sekitar Rp.37900 per pot. Wah..

Padahal bunga ini berasal dari Eropa juga lho.. Oh mungkin karena alasan tersendiri ya makanya mahal 😊

Siapakah sih dia? Perkenalkan, dia biasa disapa bunga mawar natal. Apakah dia masih kerabat bunga mawar? Tapi penampilannya kok tak mendukung sama sekali ya.. Nah kalo ada kata natal di antara namanya memang agak nyambung. Ini karena dia dijadikan dekorasi di hari suci mayoritas bule Austria

Nah yang semakin melambungkan namanya, dia sedang viral diteliti para ilmuwan sebagai obat kanker. Wow.. benarkah? Keren ya.. itu mungkin salah satu penyebab harganya fantastis

Mau kenalan dengan bunga mawar ini? Yuk pemirsa kita langsung saja kenalan

Klasifikasi Ilmiah

Kerajaan             Planta
Keluarga              Ranunculaceae
Suku                     Helleborea
Marga                  Helleborus

Bunga ini berasal dari tanaman marga Helleborus. Marga ini didirikan ahli botani Carl Linnaeus dalam volume satu dari Spesies Plantarium pada tahun 1753

Helleborus memiliki sekitar 20 spesies atau jenis dari tanaman berbunga abadi herba atau hijau dalam keluarga Ranunculaceae. Wah banyak banget ya.. ini belum termasuk hibridanya

Selain Helleborus, dia biasa disapa mawar musim dingin, mawar natal atau mawar Lenten. Tapi dia sama sekali tidak ada hubungannya dengan mawar. Tumbuhan ini bahkan tidak berkerabat dekat dengan keluarga mawar atau Rosaceae. Jadi mawar hanya nama populer saja ya pemirsa, biar lebih keren gitu lho 😊

Sekarang kita lihat deskripsinya yuk

Bunga

Bunganya memiliki lima sepal mirip kelopak yang memiliki cincin nektar kecil seperti cangkir yang sebenarnya merupakan kelopak yang dimodifikasi untuk menampung nektar. Sepal tidak jatuh seperti kelopak, tetapi tetap berada di tanaman, kadang-kadang selama berbulan-bulan. Penelitian terbaru di Spanyol menunjukkan bahwa kegigihan sepal berperan dalam perkembangan benih

Warna bunga

Warna Helleborus semakin meluas sejak adanya hibrida dari abu-abu, hampir hitam, ungu tua dan prem hingga merah tua dan merah jambu menjadi kuning, putih dan hijau

Daun

Daun Helleborus berwarna hijau hingga hijau tua mengkilat dan bergerigi ujungnya. Daunnya tergantung pada jenis Helleborus. Ada yang memiliki daun basal yang tidak memliki daun sejati pada tangkai bunganya, ada yang memiliki daun pada batang bunganya meski tetap ada daun basal

Spesies dan hibrida

Spesies dan hibrida atau kultivar Helleborus berikut telah mendapatkan Penghargaan Royal Horticultural Society of Garden Merit

H. argutifolius
H. foetidus
H. lividus
H. niger
H. sternii ‘ kelompok Blackthorn‘

Distribusi

Bunga ini cukup populer di Eropa karena habitatnya berasal dari Benua Biru ini. Tapi tidak mutlak dari Eropa semua, ada juga dari Asia begitu pun Eurasia

Penyebaran berbagai spesies dari marga ini berasal mulai dari Eropa dan Asia hingga terbesar berada di Balkan. Satu spesies atipikal H. tibetanus berasal dari Cina dan spesies atipikal lainnya H. vesicarius menghuni daerah kecil di perbatasan antara Turki dan Rusia

Nah demikianlah mengenai bunga Helleborus yang menghiasi suasana musim dingin di Austria

Sekian dulu laporanku kali ini ya pemirsa. Semoga bermanfaat

Sampai jumpa lagi

Schreibe einen Kommentar